June 02, 2016

Second Dinner at Doodle Burger


Assalamu'alaykum

Sudah lama semenjak terakhir saya membuat blogpost yang membahas tempat makan. Secara jaman dulu blog ini isinya makanan wae nggak habis habis. Banyak faktor yang yang bikin sulit untuk bikin postingan yang membahas kuliner. Tapi sekarang, alhamdulillah, sudah mulai bisa motret tempat makan dan makanannya lagi. MasHaidar sudah bisa duduk sendiri, belajar titah-titah dan becanda sama Abinya, sehingga saya bisa curi-curi waktu buat motret suasana dan pesanan walaupun terkadang cuma pakai kamera ponsel.



Lalu seolah baru keluar dari goa *lebay*, saya baru sadar kalau ternyata sekarang ini banyak sekali tempat makan baru di Jogja. Literally, buuuuaaaanyaaak. Dan macem-macem pula yang dijual, semuanya "kekinian" *dan saya menggunakan kata "kekinian" yang notabene adalah kosakata yang "kekinian" untuk menandakan kalau saya masuk dalam kelompok usia anak muda masa kini--sedikit maksa memang*. Ketika era kue cubit sudah mulai terlewat--yang bahkan saya baru coba sekali pas waktu hamil, pesen kue cubit setengah matang lalu panik bukan kepalang karena baru sadar kalau bumil diharuskan makan makanan matang sempurna (dan bersih) untuk mencegah bakteri virus whatever it is masuk dan merusak janin sehingga bisa menyebabkan penyakit, keguguran atau bahkan cacat lahir--sekarang makin bermacam makanannya yang sebenarnya sebagian dari mereka merupakan varian lama yang diulik oleh anak muda kreatif sehingga terlihat lucu, temping dan--secara otomatis--"naik kelas'. Sebut saja, gelato, martabak premium--dengan topping berbagaiiii macam dalam satu pan--, patbingsu, crepes yang selebar kipas, chocolate-dipped banana, churros, dan masih banyak lagi.


Kali ini saya mencoba Doodle Burger. Gerai burger dan juga menjual makanan lainnya ini, terletak di deretan kedai kuliner di Jalan Moses Gatotkaca. Beberapa minggu yang lalu sebenarnya diajak oleh seorang teman ke sini dalam rangka tratiran ulang tahun, namun karena waktunya bentrok dengan urusan keluarga akhirnya saya nggak gabung. Dan baru kesampaian malah ketika nggak direncanakan, mampir iseng setelah mengantar Ibu dan Bapak ke stasiun Tugu lalu kami menginginkan makan malam episode 2. Setelah terlebih dahulu membahas "ke mana nih kita?" bersama mas Bayu, akhirnya memutuskan menuju ke Doodle Burger. Instagram power: kita berdua cukup sering menentukan di-mana-mau-makan-hari-ini dengan cara hunting tempat makan via Instagram. Dan di akun IG Doodle Burger menampilkan sesuatu yang 'lain'. Seolah tidak cukup dengan basic bun, Doodle Burger menghadirkan bun yang berwarna-warni, antara lain tosca, merah dan hitam. Menarik. 


Setelah menyusuri Jalan Moses Gatotkaca sambil dengan seksama membaca satu-satu signage nama kedai yang berhimpitan, akhirnya sampailah kita ke Doodle Burger. Kedainya imut. Interiornya dibagi menjadi tiga bagian: foyer, ruang makan, dan dapur. Di bagian depan ada area makan bagi pengunjung yang ingin merasakan sensasi semi-outdoor sekaligus diperuntukkan untuk para smokers. Setiap pengunjung yang datang dipersilakan untuk memilih menu di gerai kasir di bagian foyer dan langsung bayar di tempat. Kemudian kami memilih tempat duduk di bagian dalam setelah sebelumnya mencoba duduk di teras dan berakhir dengan MasHaidar yang lempar-lempar kunci mobil ke arah jalan...hihihi.

 
Pesanan datang. Tosca Single Mingle (aaiiiih warnanya...) dan kind of Dori Steak w/ Sambal Matah *jujur, sebenernya lupa nama menunya apa*.Tosca Single Mingle berisi telur dengan dua jenis daging yakni beef patty dan beef bacon. Kedua menu ini cukup mengenyangkan. Awalnya saya berpikir kalau fish steak pesanan saya tidak terlalu mengenyangkan, tapi ternyata dagingnya padat, lembut dan lumer yang goes along well dengan sambal matahnya. Efek kenyang bertambah dengan french fries sebagai karbo pendampingnya. We're really full and satisfied.
 
 
Kapan-kapan ke sini lagi, pengen coba burger yang item. ^^
Doodle Burger Yk 
Location: Jalan Moses Gatotkaca (Mrican Baru) B4-6 Yogyakarta
 Open hours: 11am - 11pm
 
post signature
 
Pin ThisShare on TumblrShare on Google PlusEmail This

No comments:

Post a Comment